Sistem drainase yang berwawasan lingkungan di Kota Bandar Lampung
Main Article Content
Abstract
Guna mencapai tujuan yang diharapkan dari sistem drainase yang berwawasan lingkungan adalah dengan menahan air dengan membuat sumur resapan air hujan (SRAH) dan kolam retensi. Sistem drainase yang ada dirancang hanya untuk mengalirkan air hujan, sedangkan limbah rumah tangga di buat suatu sistem instalasi pengelolaan limbah rumah tangga (IPAL). Didalam analisa drainase yang berwawasan lingkungan ini, perlu di ketahui berapa besar debit banjir yang terjadi, sebelum dan sesudah ada SRAH dan kolam retensi. Dari hasil penelitian didapat besarnya debit banjir yang terjadi dalam periode kala ulang 5 tahun adalah sebesar 2,552 m3/dt, di kurangi debit sumur resapan sebesar 0,686 m3/dt dan debit tampungan kolam retensi 0,125 m3/dt, besarnya debit banjir yang terjadi setelah adanya SRAH dan kolam retensi adalah sebesar 1,741 m3/dt sehingga terjadi pengurangan sebesar 31,78 %. Hal ini sangat berpengaruh terhadap dimensi drainase yang direncanakan.
Article Details
References
Fukuoka, S., Kawashma, M.: Prediction of flood-induced flows in urban residential areas and damage reduction. In International Workshop on Floodplain Risk Management . Committee of International Workshop on Floodplain Risk Management, 187, 1996, 203.
Tobin, G.A., Burrell E.M.: The flood hazard and dynamics of the urban residential land market 1. JAWRA Journal of the American Water Resources Association, 30, 4, 1994, 673-685.
Mustafa, A., Bruwier, M., Archambeau, P., Erpicum, S., Pirotton, M., Dewals, B., Teller, J.: Effects of spatial planning on future flood risks in urban environments. Journal of environmental management, 225, 2018, 193-204.
Mejía, A.I., Moglen, G.E.: Spatial patterns of urban development from optimization of flood peaks and imperviousness-based measures. Journal of Hydrologic Engineering, 14, 4, 2009, 416-424.
Bae, C., Lee, D. K.: Effects of low-impact development practices for flood events at the catchment scale in a highly developed urban area. International Journal of Disaster Risk Reduction, 44, 2020, 101412.
Miguez, M.G., Aline Pires Veról, A.P., Rêgo, F., Ianic Bigate Lourenço, I.B.: Urban agglomeration and supporting capacity: the role of open spaces within urban drainage systems as a structuring condition for urban growth. Urban Agglomeration, 2018, 137-164.